Tanjung Sambar

Tanjung Sambar adalah sebuah tanjung yang secara administratif termasuk wilayah Kabupaten Ketapang, Provinsi Kalimantan Barat, Republik Indonesia.[1]

Sejarah

Perbatasan mandala kerajaan-kerajaan di Kalimantan adalah antara satu tanjung dengan tanjung lainnya. Pulau Kalimantan kuno terbagi menjadi 3 wilayah kerajaan induk: Borneo/Brunei, Sukadana/Tanjungpura/Bakulapura dan Banjarmasin/Bumi Kencana/Nusa Kencana. Tanjung Dato adalah perbatasan wilayah mandala Borneo (Brunei) dengan wilayah mandala Sukadana (Tanjungpura), sedangkan Tanjung Sambar batas wilayah mandala Sukadana/Tanjungpura dengan wilayah mandala Banjarmasin (daerah Kerajaan Kotawaringin).[2][3][4]

Catatan kaki

  1. ^ https://atlantisjavasea.files.wordpress.com/2015/09/1747-nicolaus-bellin.jpg?w=906
  2. ^ (Inggris) Smedley, Edward (1845). Encyclopædia metropolitana; or, Universal dictionary of knowledge. hlm. 713. 
  3. ^ (Inggris) Malayan miscellanies (1820). Malayan miscellanies. hlm. 7. 
  4. ^ http://melayuonline.com/ind/history/dig/501/kesultanan-kotawaringin